Macam-Macam Metode Pidato

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Metode Pidato yang tepat akan mempengaruhi sebuah pidato menarik atau tidak, jadi sebaiknya anda memilih metode yang tepat dalam berpidato supaya pidato menjadi baik dan menarik.
Metode Pidato berikut ini jika dipergunakan oleh ahli pidato maka kesemuanya akan menghasilkan sebuah pidato yang baik, namun bagi pemula atau bagi orang yang tidak terbiasa berpidato tidak semua metode pidato dibawah ini menjadi tepat untuk dipergunakan.
Macam-Macam Metode Pidato yang dapat anda pergunakan adalah sebagai berikut :
1. Metode Pidato Naskah
Metode ini sangat tepat sekali dipergunakan bagi para pemula, karena dalam metode ini pembicara dalam melakukan pidato dengan membaca naskah pidato yang telah dipersiapkan sebelumnya. Namun metode ini pada umumnya akan menghasilkan pidato yang datar-datar saja karena dilakukan dengan membaca naskah sehingga terkesan kurang menarik dan terkesan pembicara kurang ahli dalam berpidato. Namun demikian metode pidato ini juga dapat memberikan kesan berwibawa dan baik jika pembicara pandai memberikan penekanan-penekanan pada materi yang disampaikan.
2. Metode Pidato Impromptu atau Serta Merta
Metode ini akan menghasilkan pidato yang baik jika dilakukan oleh seorang ahli pidato, karena metode ini adalah metode pidato tanpa persiapan. Sebaliknya jika dilakukan oleh orang yang bukan ahli pidato maka akan membuat sebuah pidato tanpa arah bahkan dapat menyebabkan sebuah pidato menjadi berantakan.
3. Metode Pidato Hafalan
Metode pidato hafalan ini dapat dipergunakan oleh pemula maupun seorang yang telah ahli berpidato. Dengan menghafal materi pidato yang akan disampaikan maka akan memberikan kesan kepakaran dan keahlian yang mumpuni bagi yang berpidato. Keuntungan jika kita hafal materi yang akan dipidatokan maka kita bisa saja melakukan pidato impromptu atau serta merta.
4. Metode Pidato Ekstemporan atau Tanpa Persiapan Naskah
Metode ini tidak menggunakan naskah pidato tetapi dalam berpidato menggunakan catatan-catatan penting atau materi pokok yang dapat membantu dalam menyampaikan materi pidato. Tidak semua orang hafal akan materi pidato yang akan disampaikan, namun dengan membuat catatanpokok materi ini akan sangat membantu penyampaian materi pidato secara sistematis dan baik.
Demikianlah sekilas penjelasan tentang Macam-Macam Metode Pidato, semoga jelas dan bermanfaat, terima kasih.

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :