Resep Masakan Madura Tatabun

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Resep Masakan Madura yang lain selain Cager Telur yang akan saya bagikan adalah Tatabun, makanan ini jenis kue yang berbahan utama kacang hijau, sehingga makanan ini selain enak juga mempunyai nilai gizi yang baik.
Bahan untuk membuat tatabun adalah :
1. Kacang hijau kupas sebanyak 300 gram direndam selama 2 jam
2. Air sebanyak 600 ml yang dipergunakan untuk merebus
3. Tepung beras sebanyak 75 gram
4. Gula merah sebanyak 225 gram, kemudian disisir
5. Garam sebanyak 1/2 sendok teh
6. Tepung sagu sebanyak 25 gram
7. Kelapa parut kasar sebanyak 150 gram
Bahan untuk taburan adalah :
1. Kelapa parut kasar sebanyak 150 gram
2. Garam sebanyak 1/2 sendok teh
Cara membuat tatabun adalah sebagai berikut :
1. Rebuslah kacang hijau sampai lunak, angkat dan tiriskan.
2. Campur kacang hijau rebus, tepung beras, gula merah, garam dan tepung sagu, kemudian aduk-aduk hingga rata.
3. Setelah itu tambahkan kelapa parut, aduk rata kembali.
4. Tuangkan adonan kedalam loyang yang telah dialasi dengan daun pisang dan diolesi dengan minyak.
5. Kukus adanon selama setengah jam sampai matang.
6. Bahan untuk taburan yaitu parutan kelapa dan garam dicampur dan kukus selama seperempat jam atau 15 menit.
7. Setelah kue matang, angkat dan potong-potong sesuai selera anda dan sajikan bersama dengan bahan taburannya.
Demikianlah Resep Masakan Madura Tatabun, selamat mencoba.

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :