Resep Lodeh Ayam

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Bahan untuk membuat lodeh ayam adalah sebagai berikut :
1. Daging ayam sebanyak 1/2 ekor dipotong-potong
2. Daun salam sebanyak 2 lembar
3. Serai sebanyak 2 batang, diambil putihnya dan dimemarkan
4. Cabai besar hijau sebanyak 2 buah dipotong bulat 1 cm
5. Garam sebanyak 1 1/2 sendok teh
6. Gula pasir sebanyak 1 sendok teh
7. Santan sebanyak 400 ml dari setengah butir kelapa
8. Air sebanyak 200 ml
9. Minyak goreng untuk menumis sebanyak 2 sendok makan
10. Minyak goreng untuk menggoreng
Bumbu halus lodeh ayam adalah :
1. Bawang merah sebanyak 5 butir
2. Bawang putih sebanyak 3 siung
3. Ketumbar sebanyak 1 sendok teh
4. Kemiri sebanyak 3 butir disangrai
5. Kencur 3 cm dimemarkan
6. Jintan sebanyak 1/4 sendok teh
Cara membuat lodeh ayam adalah sebagai berikut :
1. Goreng daging ayam sampai matang. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halusnya, daun salam, dan batang serai sampai tercium bau yang harum. Kemudian masukkan cabai hijau dan aduk-aduk hingga rata.
3. Masukkanlah daging ayam yang sudah digoreng, garam, gula pasir, air dan setengah santan, masak sampai matang.
4. Setelah itu masukkan sisa santannya secara bertahap sambil diaduk-aduk sampai kuah menjadi harum dan agak mengental.
Demikianlah Resep Lodeh Ayam, selamat mencoba.

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :