Gulai Daging Kacang Hijau

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Makanan ini sangat enak sekali untuk disantap, apalagi bagi anda penggemar daging. Anda semua pasti tau kan tentang gulai ini...? Pasti tau dong...kan ini masakan yang sangat populer sekali..!
Gulai Daging Sapi
Untuk menambah kandungan gizi dalam masakan gulai ini, akan kita kombinasikan dengan kacang hijau dan dijamin tidak merusak rasa dech...!
Bahan untuk membuat gulai danging kacang hijau sebagai berikut :
1. Daging sapi 300 gram
2. Babat sapi 100 gram
3. Kacang hijau 150 gram, rendam
4. Daun salam 2 lembar
5. Serai 1 batang dan memarkan
6. Lengkuas 2 cm dan memarkan
7. Kayu manis 5 cm
8. Santan cair 500 ml
9. Santan kental 250 ml
10. Merica bubuk 1/2 sendok teh
11. Garam 1 sendok teh
12. Tomat 1 buah, buang bijinya, potong dadu
13. Bawang goreng secukupnya
14. Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus untuk gulai daging sebagai berikut :
1. Bwah merah 6 buah
2. Bawang putih 4 siung
3. Kunyit 3 cm
4. jahe 2 cm
5. Kemiri 3 buah
6. Ketumbar 1/2 sendok teh
7. Jinten 1/2 sendok teh
Cara membuat gulai daging sapi kacang hijau adalah :
1. Rebus masing-masing daging dan babat sapi hingga matang. Angkat, potong dadu dan sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, daun salam, serai, lengkuas dan kayu manis hingga harum.
3. Masukkan santan cair, kacang hijau, potongan daging dan babat sapi. Aduk rata, masak hingga kacang hijau matang.
4. Tuangkan santan kental, potongan tomat dan bumbui. Masak hingga kuah santan mendidih dan semua bahan matang kemudian angkat.
5. Sajikan dengan taburan bawang goreng.
Naaah gulai daging sapi kacang hijau sudah jadi dech...dan siap anda santap bersama keluarga....Oke selamat mencoba ya....! 

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :