Bicara tentang kriteria rumah idaman maka setiap orang akan berbeda selera dan pendapat. Ada yang menginginkan rumah idaman itu rumah yang besar lengkap dengan perabotannya. Ada yang menginginkan rumah idaman itu yang mewah dengan desain cantik. Ada yang menginginkan rumah idaman itu kecil mungil dikelilingi pemandangan yang indah. Sah-sah saja kita berbeda selera menurut keinginan masing-masing.
Sekarang kita bicara tentang rumah idaman yang asri dan sejuk. Percayalah rumah sebagus apapun seindah apapun pasti tidak akan terasa asri dan sejuk tanpa yang satu ini. Apa itu? Tanaman dan pohon.
Coba kalau tidak percaya, hilangkan dan babat habis tanaman dan pohon disekitar rumah anda, pastinya rumah anda akan terlihat gersang, terasa panas, dan hilang tuh keindahan rumah.
Penggunaan tanaman atau pepohonan itu penting, selain membuat rumah terasa asri dan sejuk juga akan membuat rumah menjadi lebih indah.
Agar rumah idaman kita terasa sejuk dan asri sekaligus terlihat indah maka jalan satu-satunya adalah dengan menata sebagus mungkin tanaman disekitar rumah. Misalnya dengan membuat taman. Taman itu indah, dijamin anda akan betah dirumah, terasa nyaman jika rumah dikelilingi taman.
Bahkan rumah yang biasa saja akan terlihat indah jika dikelilingi oleh taman dan pohon perindang. Rugi deh kalo anda punya rumah hanya sekedar bangunan saja. Yuk bikin rumah kita indah, nyaman, asri, sejuk dengan tanaman disekeliling rumah kita.