Satu lagi makanan yang enak disantap buat keluarga anda dan yang pasti sikecil pasti menyukai makanan manis ini. Cocok juga lho buat bekal ke sekolah anak, langsung saja nich resep Brownies Kukus Pandan Kelapa.
Bahan yang harus dipersiapkan adalah :
1. Tepung terigu protein sedang sebanyak 175 gram
2. Susu bubuk sebanyak 25 gram
3. Baking powder sebanyak 1/2 sendok teh
4. Vanili bubuk sebanyak 1/2 sendok teh
5. Kelapa kering sebanyak 25 gram
6. Santan kental siap pakai sebanyak 50 ml
7. Cokelat masak bubuk sebanyak 75 gram disisir
8. Minyak goreng sebanyak 90 ml
9. Telur ayam sebanyak 6 butir
10. Gula pasir sebanyak 175 gram
11. SP sebanyak 1 sendok teh
12. Pasta pandan secukupnya
13. Margarin secukupnya
Bahan untuk hiasan :
1. Butter cream secukupnya
2. Kelapa kering sebanyak 100 gram disangrai
3. Ceri merah secukupnya
4. Daun pandan secukupnya
Cara membuat brownies kukus pandan kelapa adalah :
1. Tepung terigu, susu bubuk, baking powder, vanili bubuk dan kelapa kering diaduk-aduk rata dan sisihkan.
2. Rebus santan sambil diaduk hingga mendidih, kemudian angkat dan masukkan cokelat masak putihnya, aduk-aduk rata hingga cokelat meleleh, kemudian tambahkan minyak goreng, aduk rata dan sisihkan.
3. Campurkan telur, gula pasir, SP aduk-aduk hingga mengembang dan kental. Selanjutnya tambahkan campuran tepungnya sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga rata.
4. Tuangkanlah campuran santannya, aduk kembali hingga rata.
5. Tambahkan pasta pandan kedalam adonannya, kemudian tuang adonan kedalam loyang yang sebelumnya sudah diolesi dengan margarin dan diberi alas kertas roti.
6. Panaskan panci pengukus, kemudian kukuslah adonan selama 25 menit hingga matang. Setelah matang kemudian angkat dan potong-potong browniesnya, olesi permukaan brownies dengan butter cream dan taburi kelapa sangrai diatasnya. Hiasi brownies dengan buah ceri dan daun pandan.
Demikianlah Resep Brownies Kukus Pandan Kelapa, selamat mencoba.