Ada resep cemilan Keripik Kentang Bumbu Balado nich dari KOKI yang cocok buat santai dirumah ngumpul keluarga sembari ngobrol nonton TV.
Bahan untuk membuat Keripik Kentang Bumbu Balado adalah sebagai berikut :
1. Tepung terigu protein sedang sebanyak 210 gram
2. Tepung maizena sebanyak 60 gram
3. Baking powder sebanyak setengah sendok teh
4. Garam sebanyak setengah sendok teh
5. Kaldu bubuk sapi sebanyak 1 sendok makan
6. Kentang dikukus dan dihaluskan sebanyak 100 gram
7. Telur ayam 1 butir
8. Air 1 sendok teh
9. Minyak goreng setengah liter
10. Bubuk balado secukupnya
Cara membuat Keripik Kentang Bumbu Balado :
1. Campurkan tepung terigu, tepung maizena, baking powder, garam, dan kaldu, aduk hingga rata.
2. Selanjutnya masukkan kentang, telur dan air, uleni hingga rata dan kalis.
3. Gilas adonan bahan yang sudah tercampur rata dengan alat giling mi bertabur terigu mulai dari ketebalan yang tebal hingga tipis.
4. Setelah itu cetak adonan dengan menggunakan ring cutter bergerigi hingga adonan menjadi habis.
5. Siapkan minyak goreng, panaskan, kemudian goreng adonan kentang hingga matang atau berubah warna menjadi kuning kecokelatan.
6. Setelah semua digoreng kemudian taburi dengan bumbu baladonya.
Mudah kan membuat Keripik Kentang Bumbu Balado ?