Pengertian Berpikir Deduktif dan Induktif

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Pengertian Berpikir Deduktif dan Induktif
Unsur terpenting yang sangat mendasar dalam pendekatan ilmiah adalah data yang merupakan hasil observasi emprik dan teori yang merupakan organisasi konsep yang memungkinkan prediksi terhadap data. Keduanya digunakan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan ternyata keduanya saling terkait dengan kompleks.
Berpikir Deduktif adalah proses pendekatan yang berangkat dari kebenaran umum mengenai sesuatu fenomena (teori) dan menggeneralisasikan kebenaran tersebut pada suatu peristiwa atau data tertentu yang berciri sama dengan fenomena yang bersangkutan (prediksi). Dengan kata lain, deduksi berarti menyimpulkan hubungan yang tadinya tidak tampak, berdasarkan generalisasi yang sudah ada.
Berbikir Induktif adalah proses logika yang berangkat dari data empirik lewat observasi menuju kepada suatu teori. Dengan kata lain, induksi adalah proses mengorganisasikan fakta-fakta atau hasil-hasil pengamatan yang terpisah-pisah menjadi suatu rangkaian hubungan atau suatu generalisasi.
Sumber :
Saifuddin Azwar, 2004, Metode Penelitian, Pustaka Pelajar, Yogyakarta, hal.40

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :