Apa Itu Antiseptik

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Ketika kita mendengar kata kuman, dalam benak kita pasti terlintas, bakteri, virus, parasit dan juga jamur. Yang selanjutnya dapat menginfeksi atau mengakibatkan munculnya berbagai penyakit ditubuh.
Tentunya berbagai cara kita lakukan agar kita terhindar dari penyakit yang bisa diakibatkan oleh masuknya bakteri ke tubuh kita. Selain dengan daya tahan tubuh yang prima, sebenarnya kita mampu mengatasi kuman-kuman yaitu dengan cara sederhana seperti dengan mencuci tangan dengan menggunakan sabun atau antiseptik.
Pengertian Antiseptik atau germisida adalah senyawa kimia yang digunakan untuk membunuh atau menghambat pertumbuhan mikroorganisme pada jaringan yang hidup seperti pada permukaan kulit dan membran mukosa.
Meskipun sama-sama bertujuan membunuh kuman, penting untuk diketahui bahwa antiseptik berbeda dengan antibiotik dan desinfektan. Antibiotik adalah digunakan untuk membunuh mikroorganisme didalam tubuh, sedangkan desinfektan adalah digunakan untuk membunuh mikroorganisme pada benda mati.
Antiseptik secara garis besar dibagi menjadi dua, yaitu yang memiliki efek membunuh bakteri atau bakterisid dan yang bersifat mencegah atau menghambat pertumbuhan bakteri (bakteriostatik). (Dokter Kita).

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :