Cara Mencegah Kulit Ketiak Menghitam
Memang merupakan hal yang wajar apabila kulit ketiak atau keti menghitam. Hal itu bisa terjadi dikarenakan faktor hormonal. Namun, agar kulit ketiak tidak terlihat lebih gelap, anda bisa melakukan cara-cara sebagai berikut :
1. Penglupasan
Untuk mencegah kulit ketiak menghitam, sebaiknya lakukan pengelupasan sel-sel kulit mati secara teratur. Sebab penumpukan sel-sel kulit yang mati dapat menyebabkan kulit ketiak menjadi terlihat lebih gelap.
Beberapa produk kecantikan menyediakan krim khusus untuk mengelupas sel-sel kulit yang mati di area ketiak. Secara alami, pengelupasan sel kuli yang mati juga bisa dilakukan yaitu dengan menggosok kulit ketiak menggunakan spons mandi. Dengan begitu sel-sel kulit mati akan hilang dan berganti dengan sel-sel kulit baru yang lebih bersih.
2. Pisau Cukur Yang Tajam
Mencukur bulu ketiak merupakan kegiatan rutin dan selalu kita lakukan. Namun, perlu anda sadari bahwa bulu-bulu ketiak yang tidak tercukur dengan sempurna akan menghambat pori-pori dan membuat kulit disekitarnya menghitam. Untuk menghindarinya, pilih pisau cukur yang berkualitas, jangan pernah menggunakan pisau cukur yang tumpul untuk mencukur bulu ketiak karena pasti hasilnya tidak akan sempurna. Waxing juga bisa menjadi jalan keluar yang baik, karena metode ini bisa mencabut bulu ketiak hingga ke akarnya, sehingga tidak tertinggal di kulit ketiak.
3. Memilih Deodoran
Deodoran juga bisa menjadi penyebab menghitamnya kulit ketiak. Daripada beresiko, cegah hal itu dengan menggunakan deodoran alami. Caranya, setelah mandi gunakanlah baking soda di ketiak. Baking soda juga bisa membunuh bakteri penyebab bau tidak sedap di area ketiak.
4. Pakai Jeruk Lemon
Anda juga bisa menggunakan bahan alami untuk membuat area ketiak jadi lebih cerah. Caranya, gunakan perrasan jeruk lemon di ketiak setiap selesai mandi. Perasan jeruk lemon adalah bahan pemulih kulit yang alami, dan tentunya lebih aman dan murah.