Resep Ikan Asin Kentang

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Apa yang terbayang dibenak anda tentang ikan asin...? Pasti dech yang terbayang makan semakin nikmat saja jika ada ikan asinnya...Iya kan...?
Nah kali ini ikan asin akan kita padukan dengan kentang biar rasa ikan asin ini semakin maknyuss...! Pokoknya nich masakan cocok banget dech buat sarapan pagi...!
Bahan untuk membuat ikan asin kentang adalah :
1. Kentang goreng 300 gram, serut kasar
2. Ikan asin jambal roti 150 gram, potong dadu 1 cm
3. Serai 2 batang, ambil bagian putih dan iris tipis
4. Daun salam 1 lembar
5. Garam secukupnya
6. Daun kemangi 75 gram, ambil daunnya
7. Margarin 2 sendok makan
8. Cabai rawit 6 buah, buang tangkai dan potong 2 bagian
9. Air kaldu 150 ml
Bumbu halus untuk ikan asin kentang sebagai berikut :
1. Bawang merah 2 butir
2. Bawang putih 3 siung
3. Kunyit 1 cm, kupas
Cara membuat ikan asin kentang adalah :
1. Panaskan margarin, tumis bumbu halus bersama daun salam dan serai hingga harum.
2. Tuang air kaldu tambahkan garam.
3. Masukkan ikan asin. Masak sambil sesekali diaduk hingga air menyusut. Tambahkan daun kemangi dan cabai rawat, Aduk rata.
4. Ambil cup aluminium, beri kentang hingga 3/4 tinggi cup.
5. Tambahkan ikan asin, panggang dalam oven bersuhu 180C dengan api bawah selama 40 menit hingga matang. Angkat dan sajikan.
Naah...ikan asin udah siap dech kita santap...Selamat mencoba ya...Terima kasih....!

Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :